Home » Berita Poltekim » PEMBEKALAN NILAI NILAI ANTI KORUPSI KEPADA CALON ASN DIREKTORAT JENDERAL IMIGRASI
PEMBEKALAN NILAI NILAI ANTI KORUPSI KEPADA CALON ASN DIREKTORAT JENDERAL IMIGRASI
Dalam rangka mendukung agenda Implementasi Pendidikan Anti Korupsi di Perguruan Tinggi dan menyambut Hari Anti Korupsi Sedunia, Politeknik Imigrasi pada Hari Rabu, 25 November menyelenggarakan Webinar dengan tema Pembekalan Nilai-Nilai Anti Korupsi kepada Calon ASN Direktorat Jenderal Imigrasi. Acara ini dimulai pukul 10.00 WIB dan diawali dengan Keynote Speech dari Direktur Politeknik Imigrasi dan Wisesa Utama Bela Negara Dewan Ketahanan Nasional. Selanjutnya, peserta Webinar yang berjumlah 124 orang dibagi ke dalam tujuh breakout rooms untuk menerima materi dari para Penyuluh Anti Korupsi Tingkat Pertama dan Dosen Tetap Tersertifikasi KPK. Sesi ini memakan waktu 60 menit untuk paparan dan diskusi seputar pencegahan perilaku koruptif di dalam birokrasi. Antusiasme peserta sangat tinggi, terlihat dengan banyaknya pertanyaan-pertanyaan spesifik kepada nara sumber mengenai perilaku dan budaya korupsi yang sering ditemukan dalam proses birokrasi di Indonesia.