
Sulut Expo 2019 yang merupakan rangkaian dari kegiatan HUT ke-55 Provinsi Sulut yang dibuka oleh Gubernur Sulut Olly Dondokambey. Acara ini dilaksanakan dengan tujuan untuk memperkenalkan potensi-potensi Sulawesi Utara di tingkat nasional maupun internasional bahwa Sulawesi Utara telah siap menjadi Pintu Gerbang pasifik.
Pada acara yang digelar di hari sabtu, 28 September 2018 dan minggu, 29 September 2018, Taruna Politeknik Imigrasi mendapat kesempatan melaksanakan kegiatan sosialisasi Politeknik
Imigrasi dalam acara Sulawesi Utara Expo yang diselenggarakan di SMESCO Hall Indonesia bersama dengan Dorektorat Jenderal Imigrasi.

Acara ini berlangsung selama dua hari berturut-turut bekerja sama dengan Direktorat Jenderal Imigrasi dalam mensosialisasikan hal Keimigrasian dan Politeknik Imigrasi secara mendalam kepada masyarakat. Antusiasme masyarakat dengan terselenggaranya acara ini sangatlah baik. Banyak masyarakat datang ke stand Direktorat Jenderal Imigrasi Untuk menanyakan hal tentang keimigrasian dan hal-hal mengenai Politeknik Imigrasi.