Home » Berita Poltekim » POLTEKIM JUARA LOMBA KARYA TULIS ILMIAH MAHASISWA ONLINE TINGKAT NASIONAL (LKTIM-OTN)
POLTEKIM JUARA LOMBA KARYA TULIS ILMIAH MAHASISWA ONLINE TINGKAT NASIONAL (LKTIM-OTN)
Dahsyatnya dampak pandemi corona virus disease (Covid-19) bagi negara-negara dunia terutama Indonesia menjadi sebuah ancaman yang dapat meresahkan masyarakat. Langkah-langkah strategis yang dilakukan pemerintah Indonesia dalam menanggulangi ancaman pandemi Covid-19 sangat diperlukan melalui peran peserta didik Politeknik Imigrasi sebagai kaum intelektual melalui gagasannya untuk membantu pemerintah dalam menanggulangi transmisi penyebaran Covid-19 di Indonesia juga. Politeknik Imigrasi merupakan salah satu Perguruan Tinggi Kedinasan yang berada dibawah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia sebagai bagian dari pemerintah Indonesia mengikutsertakan 3 tim Karya Tulis Ilmiah untuk mengikuti LOMBA KARYA TULIS ILMIAH MAHASISWA ONLINE TINGKAT NASIONAL (LKTIM-OTN) UNIVERSITAS BRAWIJAYA 2020. Kegiatan ini dilakukan melalui dua tahapan, yaitu tahapan penyisihan dengan mengumpulkan fullpaper penelitian dengan tema “Indonesia berjuang melawan pandemi corona virus” dan memilih diantara enam bidang yang sudah ditentukan oleh panitia penyelenggara (Politik dan Sosial Humaniora, Saintek, Ekonomi dan Pembangunan, Agrokompleks, Hukum dan Pertahanan, serta Kesehatan dan Medis). Setelah dinilai oleh dewan juri, ditentukan 10 tim dengan skor tertinggi dari masing-masing bidang untuk dapat melanjutkan ke tahapan final dengan mengirimkan video presentasi yang sesuai dengan tulisan penelitian yang telah dikirim sebelumnya. Kemudian akan diumumkan 6 hasil terbaik sebagai juara. Adapun kegiatan ini diikuti oleh 78 Perguruan Tinggi (PT) dengan jumlah karya ilmiah yang masuk sebanyak 297 karya. Setelah dilaksanakan penilaian dewan juri, melalui surat keputusan nomor 7147/ UN.10AO3/ KM/ 2020 ditetapkan juara untuk Lomba Karya Tulis Ilmiah Mahasiswa Online Tingkat Nasional (LKTIM-OTN) UB Tahun 2020 dan 1 tim perwakilan Politeknik Imigrasi berhasil memperoleh medali emas dalam bidang Hukum dan Pertahanan dengan judul karya “Penguatan Pemeriksaan dan Pengawasan Keimigrasian melalui Contactless Selective Policy sebagai Mitigasi Penyebaran Covid-19 di Indonesia".